Jelajah
IMG-LOGO
BERITA DESA

SELAMAT BERTUGAS PPS DESA PUCUNGREJO

Create By dimas wisnu warso 30 November 2017 97 Views
IMG

Menjelang Pilkada th  2018, pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah dan Bupati dan Wakil Bupati Magelang tahun 2018 diadakan pendaftaran anggota PPS ( Panitia Pemungutan Suara ) tingkat Desa .

Seleksi anggota PPS dimulai dari penyerahan administrasi (pendaftaran) . Tahapan melalui seleksi administrasi, seleksi tertulis dan seleksi wawancara yang dilakukan Oleh Panitia Pemeilihan Kecamatan ( PPK ) Muntilan, yang dilakukan mulai tanggal 12 Oktober s/d 12 Nopember.

Dari beberapa pendaftar di Desa Pucungrejo akhirnya terpilihlah 3 orang calon PPS.

Yaitu : 1.Eni Setyawati ( Dusun Kendal Growong ), 

             2. Astutik ( Dusun Gatak Gamol )

             3. Mike Oviana Sari ( Dusun Karangrejo )

Tepatnya di Hari Minggu, 26 Nopember 2017, 42 calon PPS se Kecamatan Muntilan dilantik dan diambil sumpah oleh ketua PPK dengan disaksikan Camat Muntilan, KoramilMuntilan,Kapolsek Muntilan,  Kepala Desa ( dari 13 desa dan 1 kelurahan ), Panwascam serta KPU Kabupaten Magelang.

Sesuai Pakta Integritas diharapkan PPS bekerja dengan penuh tanggung jawab hingga masa jabatan, sehingga penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah dan Bupati dan Wakil Bupati Magelang tahun 2018 berdasarkan asas langsung umum bebas rahasia, jujur adil secara profesional efektif dan efisien, berjalan lancar sesuai jingle pilkada: becik tur nyenengke. ( Enzty )