Polsek Muntilan melakukan Kegiatan "Ngantor Teng Ndeso". Program perdana ini diharapkan dapat meningkatkan pelayanan dengan efektif dan bisa membantu masyarakat. Kali ini bertempat di Halaman Kantor Desa Pucungrejo Kec. Muntilan, Rabu 11 September 2024 mulai dari pukul 08.00 WIB - 14.00 WIB. Program tersebut digagas oleh Kapolsek Muntilan AKP Abdul Muthohir, S.H., M.H. Pada program ini akan secara berkala di seluruh desa di Kecamatan Muntilan.
Pada Kegiatan "Ngantor Teng Ndeso" terdapat beberapa pelayanan yang bisa didapatkan masyarakat. Seperti pembuatan SKCK, Surat Kehilangan, Konsultasi Kamtibmas, Problem Solving, Laporan Polisi/Pengaduan. Kegiatan tersebut juga sangat membantu masyarakat dalam memperoleh pelayanan kepolisian. Kegiatan ini lebih kepada mendekatkan diri kepada masyarakat dalam rangka harkamtibmas dan peningkatan pelayanan publik. Program ini akan terus dilakukan berpindah-pindah sesuai jadwal dari satu desa ke desa yang lain. Meskipun kegiatan ada di desa namun untuk pelayanan umum di Kantor Polsek tetap berjalan seperti biasa.
Harapannya dengan adanya kegiatan "Ngantor Teng Ndeso" masyarakat dapat memanfaatkan program ini dengan sebaik-baiknya sehingga dengan kehadiran polisi di kantor desa dapat memberikan manfaat serta rasa aman di Masyarakat.